BeritaInformasiPolsekPolsek Ngaliyan

Bripka Faried Bersama Lurah Kalipancur Konseling 10 Anak Yang Akan Tawuran

Polrestabes Semarang – tribratanews.semarangkota.jateng.polri.go.id |  Bhabinkamtibmas Polsek Ngaliyan kelurahan kalipancur Bripka Faried N.U, melaksanakan giat pendekatan personal mengatasi permasalahan tawuran yang diketahui melibatkan anak-anak di wilayah RW 02. Upaya koordinasi antara Polri dan masyarakat setempat telah membawa hasil positif, dengan mengidentifikasi 10 anak tawuran, yang semuanya masih berusia di bawah umur, Senin (4/9/2023).

Keberhasilan ini merupakan contoh nyata dari komitmen Polri dalam menjaga Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) di lingkungan masyarakat, terutama dalam menangani permasalahan yang melibatkan anak-anak. Dalam upaya mengatasi permasalahan ini, Bhabinkamtibmas Bripka Faried N.U bekerja sama dengan Lurah Kalipancur, melakukan giat pembinaan kepada anak-anak pelaku tawuran.

Pembinaan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mereka tentang dampak negatif dari tawuran, serta mengajak mereka untuk berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai. Diharapkan, melalui pendekatan yang baik dan pemahaman yang diberikan, anak-anak pelaku tawuran dapat merasa jera dan tidak melakukan perbuatan yang sama di kemudian hari.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, Bripka Faried N.U telah mengambil tindakan konkret untuk menangani masalah tawuran setelah menerima laporan dari masyarakat Melalui pendekatan personal dan kerjasama yang erat dengan masyarakat setempat, Bripka Faried N.U berhasil menjalankan tugasnya dengan baik

Bhabinkamtibmas juga tidak lupa menyampaikan terima kasih kepada masyarakat setempat atas partisipasinya dalam menangani permasalahan tawuran ini. Kerjasama yang baik antara Polri dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kelurahan Kalipancur. Dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara kedua belah pihak, diharapkan permasalahan serupa dapat diatasi dengan lebih efektif di masa depan.

(Humas Polrestabes Semarang)
PID Polsek Ngaliyan

Related Posts

1 of 299